Kabupaten Deiyai
Ini yang Dikatakan Bupati Deiyai Saat Melantik Dua Pj Kepala Kampung
"Mulai hari ini, ada tim dari Dinas Kominfo akan pendataan. Bapak-bapak tolong bantu tim ini. Terutama daba, miyaa dan dobiyo bagee," minta Mote.
Penulis: Melkianus Dogopia | Editor: Marselinus Labu Lela
Laporan Wartawan TribunPapuaTengah.com, Melky Dogopia
TRIBUNPAPUATENGAH.COM, DEIYAI- Dua kampung di Distrik Tigi masing-masing Kampung Idege dan Kampung Okomotadi resmi diganti Bupati Kabupaten Deiyai, Melkianus Mote.
Proses pelantikan dilakukan di Aula BPMK Deiyai, Kompleks Perkantoran, Distrik Tigi, Kabupaten Deiyai, Provinsi Papua Tengah, Jumat (14/11/2025) pagi pukul 10.00 WIT.
Baca juga: Bupati Deiyai Serahkan SK CPNS K2 Tahap III, Tingkatkan Disiplin Dalam Bekerja
Bupati Mote melantik Norbertus Pekei untuk Pj Kepala Kampung Idege, Distrik Tigi, dan Timotius Pekei Pj Kepala Kampung Okomotadi Distrik Tigi.
"Untuk tahap dua ini, kami Lantik dua kampung. Mereka berdua akan bertugas sampai proses pemilihan kepala kampung. Namun, akan direview per tiga bulan," kata Melkianus Mote.
Mulai sejak dilantik, kata Mote, untuk tunjangan TPP dari dua Pj kepala kampung ini akan diberhentikan. Pasalnya, mereka akan dihitung dalam honor kepala kampung
Mote memberi tugas utama selain mempersiapkan pemilihan serentak Kepala kampung adalah mendata warga di kampung.
Baca juga: HUT ke-80, Korps Brimob Siap Jaga Papua Tengah Untuk NKRI
"Mulai hari ini, ada tim dari Dinas Kominfo akan pendataan. Bapak-bapak tolong bantu tim ini. Terutama daba, miyaa dan dobiyo bagee," minta Mote.
Kepala kampung, tambah Mote, harus tahu kondisi dari kampung masing-masing. Terutama terkait warga. Sehingga, setiap kali bantuan dari pemerintah itu tepat sasaran.
Baca juga: Sambut Hari Otsus, Pemprov Papua Tengah Adakan Lomba Masak Papeda
Sebelumnya, Bupati Deiyai melantik tujuh penjabat kepala kampung. Dari 67 kampung di Deiyai, kini sudah 9 kampung sudah diganti Pj Kepala Kampung yang baru.
Masih ada 58 kampung yang akan diganti. Pergantian ini bagi kepala kampung yang sudah meninggal dan sudah menjadi CPNS. (*)
TribunPapuaTengah.com
Provinsi Papua Tengah
Kabupaten Deiyai
Bupati Kabupaten Deiyai Melkianus Mote
| Bupati Deiyai Serahkan SK CPNS K2 Tahap III, Tingkatkan Disiplin Dalam Bekerja |
|
|---|
| Letakan Batu Pertama Pembangunan Kantor Distrik Memoa, Bupati Deiyai: Jaga Tapal Batas Deiyai-Mimika |
|
|---|
| Targetkan Keuangan Desa Akuntabel, Pemkab Deiyai Lakukan Bimtek Siskeudes Online |
|
|---|
| Paulus Mote Diberikan Mandat Jadi Ketua PSI Kabupaten Deiyai |
|
|---|
| Dinas Sosial Ajak OPD Bangun Kabupaten Deiyai Berdasarkan Data |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papuatengah/foto/bank/originals/PELANTIKAN-KEPALA-AMPUNG.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.