Info Papua Tengah
DPRP Papua Tengah Dukung Penuh Didirikannya Universitas Negeri
"Iya, kami DPRP sangat mendukung guna mendorong SDM di Papua Tengah," pinta Ketua DPRP kerap disapa Delta.
Penulis: Melkianus Dogopia | Editor: Marselinus Labu Lela
Laporan Wartawan TribunPapuaTengah.com, Melky Dogopia
TRIBUN-PAPUATENGAH.COM, NABIRE- Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi (DPRP) Papua Tengah mendukung penuh inisiasi didirikannya Universitas Negeri di Wilayah Papua Tengah.
Hal ini disampaikan Ketua DPRP Papua Tengah, Delius Tabuni saat dikonfirmasi oleh TribunPapuaTengah.com, Kamis (31/7/2025), siang pukul 14.00 WIT melalui pesan WhatsApp.
Baca juga: Pemkab Mimika Tingkatkan Kesiapsiagaan Bencana, Warga Dilatih Jadi Relawan KSB
Delius menyatakan, pada prinsipnya pihaknya sebagai lembaga legislatif sangat mendukung pendirian Universitas Negeri di Papua Tengah.
"Iya, kami DPRP sangat mendukung guna mendorong SDM di Papua Tengah," pinta Ketua DPRP kerap disapa Delta.
Sebagai DPRP tambahnya, pihaknya sangat mendukung karena terobosan sangat membantu masyarakat Papua tidak mampu.
"Ini bagian dari investasi SDM yang merata, akuntabel, dan transparan. Dan, akan sangat membantu keluarga dan saudara kita yang tidak mampu," tambahnya.
Baca juga: Buka Rakorda Dinas Dukcapil se-Tanah Papua, Ini Kata Wagub Deinas
Ia mengungkapkan kehadiran Universitas ini terbuka dan akan hadir di Papua Tengah untuk anak-anak daerah.
Delius menjelaskan, ini sangat membantu dan tepat kebutuhan masyarakat Papua di Papua Tengah.
Baca juga: Dirjen Dukcapil Sebut Pelayanan Dukcapil Dasar Perencanaan Pembangunan
Pasalnya, melihat kembali lulusan-lulusan luar negeri. Ijaza mereka kerap tidak dipakai di Indonesia, dan apalagi Papua.
"Selama ini kan kita kirim-kirim anak-anak ke luar negeri tetapi ijazah mereka ini kan tidak dipakai di Indonesia ini. Jadi, banyak lulusan luar negeri masih nganggur," jelasnya.
Baca juga: Data OAP Penting, Disdukcapil se-Tanah Papua Gelar Rakorda di Mimika
Ia mengatakan Universitas Negeri nantinya dapat membuka jurusan-jurusan di bagi ke dalam fakultas sesuai dengan konteks ril atau kebutuhan Papua Tengah.
Tabuni meminta adanya kolaborasi dan sinergitas bersama Universitas-universitas negeri yang ada di luar Papua tapi juga, yang termaju.
Baca juga: Pangdam XVII/Cenderawasih Kunjungi Kabupaten Mappi, Ini yang Dilakukan
Hal ini, menurutnya agar membuka akses guna menyaring dosen-dosen atau tenaga pengajar yang ahli di bidang atau jurusan-jurusan.
"Kami berharap adanya kerjasama yang baik dari universitas negri termaju di luar Papua. Dan, kita pun harus membuka akses kolaborasi dan menjaring dosen-dosen dengan baik," katanya.
Baca juga: Diduga Rebutan Lahan, Dua Kelompok Warga di Timika Saling Serang
"Supaya, kita juga memiliki dosen-dosen yang ahli dan sesuai dengan bidangnya tapi juga memiliki pengalaman yang luas," lanjutnya.
Delius menegaskan pihaknya melihat, ini sangat baik dan harus terlaksana.
Baca juga: Mimika Jadi Tuan Rumah Rakorda Dukcapil se-Tanah Papua, Bahas Percepatan Data OAP
Sebagai Ketua DPRP Papua Tengah, Ia mengajak semua pihak terlebih khusus eksekutif dan panitia agar benar-benar mewujudkannya.
"Mari wujudkan! tidak hanya berbicara tapi juga yakin bahwa Gubernur memiliki komitmen kuat untuk segera menghadirkan kampus negeri ini," pungkasnya. (*)
TribunPapuaTengah.com
Provinsi Papua Tengah
Pendirian Universitas Negeri di Papua Tengah
Ketua DPRP Papua Tengah Delius Tabuni
| Papua Tengah Siap Perkuat Lumbung Pangan Daerah Setelah Indonesia Raih Swasembada Beras Nasional |
|
|---|
| Disnakertrans ESDM Sebut Magnet Tambang Picu 14 Ribu Penganggur di Papua Tengah |
|
|---|
| Ukir Sejarah Baru: 801 Guru Papua Tengah di Wilayah 3T Lulus Program PPG 100 Persen |
|
|---|
| WNA China-Korea 'Tahambur' di Papua Tengah, Peanus Uamang Desak Imigrasi Segera Cek dan Deportasi |
|
|---|
| Pemprov Papua Tengah Bakal Bangun Tiga Tower Pusat Pemerintahan di Kaladiri Nabire |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papuatengah/foto/bank/originals/Ketua-DPRP-Tengah.jpg)